Salam-salaman Keluarga Besar Pengadilan Agama Boyolali di Hari Fitri 1444 H
Salam-salaman Keluarga Besar Pengadilan Agama Boyolali di Hari Fitri 1444 H
Salam-salaman atau bermaaf-maafan atau sering kita dengar sebagai Halal Bi Halal merupakan tradisi masyarakat Indonesia yang dilakukan setelah hari lebaran baik di kalangan instansi pemerintah, perusahaan maupun dunia pendidikan. Kegiatan ini tentu saja menjadi tradisi tahunan yang unik dan tetap dipertahankan serta dilestarikan. Ini adalah refleksi ajaran Islam yang menekankan sikap persaudaraan, persatuan, dan saling berbagi kasih sayang pasca lebaran. Dalam kenyataannya, perjalanan hidup manusia selalu tidak bisa luput dari dosa. Dosa yang paling sering dilakukan adalah kesalahan terhadap sesamanya, seperti iri hati, permusuhan dan saling menyakiti.
Keluarga besar Pengadilan Agama Boyolali mengadakan acara Salam-salaman dalam rangka merayakan Hari Raya Idul Fitri 1444 H. Acara yang diselenggarakan pada hari Rabu 26 April 2023 atau bertepatan dengan 5 Syawal 1444 H dan bertempat di Ruang Sidang Utama Pengadilan Agama Boyolali tersebut dihadiri oleh segenap keluarga besar Pengadilan Agama Boyolali mulai dari Pimpinan, Hakim dan Pejabat Struktural dan Fungsional, serta seluruh aparatur Pengadilan Agama Boyolali.
Sekitar pukul 08.00 WIB, acara dibuka oleh pembawa acara Faishal Ahmad R, S.H. dan dilanjutkan dengan doa yang dipimpin oleh Drs. H. Ali Mahfud S.H. M.H. Doa tersebut dimulai dengan mendoakan kedua orang tua, sanak saudara yang sudah meninggal, serta saudara-saudara maupun rekan-rekan yang masih dalam perjalanan Mudik. Selepas diakhirkannya doa, seluruh aparatur Pengadilan Agama Boyolali saling bersalaman dan bermaafan dengan ikhlas dan suka cita. Acara santai dilanjutkan dengan makan bersama tasyakuran dari Himawan Antoni, S.H., M.H. dan Fitri Ambarwati, S.H.. Suasana hangat nampak pada pagi itu dengan saling bercengkerama menceritakan kemeriahan lebaran keluarga.
Dengan adanya acara salam-salaman dan bermaaf-maafan ini diharapkan dapat meningkatkan keimanan serta ketakwaan kita kepada Allah SWT. Peningkatan tersebut dapat tercermin dari meningkatnya ibadah kita kepada Allah SWT. Selain itu momentum Halal Bi Halal juga bisa dijadikan sebagai Silahturahmi bagi keluarga besar Pengadilan Agama Boyolali, barangkali para pegawai selama bertugas sehari-hari ada kesalahan atau kekhilafan yang di perbuat, baik sengaja maupun tidak disengaja. Semoga dengan adanya Halal Bi Halal ini semua bisa saling memaafkan. (FAR)
_PA Boyolali PASTI_
Profesional, Akuntabel, Sinergi, Transparan, Integritas