Penarikan Mahasiswa Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) UIN Walisongo Semarang di Pengadilan Agama Boyolali Kelas 1A

Ditulis oleh legowo_endra on .

Ditulis oleh legowo_endra on . Dilihat: 87

Penarikan Mahasiswa  Praktik Pengalaman Lapangan (PPL)  UIN Walisongo Semarang di Pengadilan Agama Boyolali Kelas 1A

Boyolali 10/02/2023. Sejumlah 20 mahasiswa Kelompok 2 dari UIN Walisongo Semarang yang berasal dari Fakultas Syari’ah dan Hukum, telah menuntaskan program PPL selama 2 minggu yaitu dari tanggal 30 Januari-10 Februari 2023 di Pengadilan Agama Boyolali. Pertemuan yang berlangsung di ruang media Center Pengadilan Agama Boyolali dilaksanakan dengan sederhana dan berjalan dengan lancer pada Jumat siang 10 Februari 2023.

Hadir dalam acara penarikan tersebut Dosen Pembimbing Bapak Dr. Junaidi Abdillah, M.Si dan Bapak Dr. Ahmad Adib Rofiudin, M.Si. sedangkan dari Pengadilan Agama Boyolali dihadiri oleh Bapak Ketua YM.  Drs. Media Rinaldi, M.A beserta Wakil Ketua Ibu YM. Rogaiyah S.Ag., M.H. beserta mentor PPL Bapak YM. Drs. H. ALI MAHFUD, S.H., M.H. dan Kordinator PPL Pengadilan Agama Boyolali Bapak Drs. Arief Rokhman

Dalam sambutannya, Bapak Ketua menyampaikan terima kasih kepada mahasiswa UIN Walisongo Semarang yang telah membantu kelancaran kegiatan aktifitas pekerjaan dan sebagai salah satu tempat menuntut ilmu lapangan bagi mahasiswanya.

“Kepada adik-adik mahasiswa PPL, kami himbau untuk terus semangat belajar, semoga ilmu yang dipelajari dan dipraktikkan termasuk ilmu yang bermanfaat dan apa yang telah dilakukan disini merupakan bagian dari pengalaman di lapangan,” ujarnya.Disamping itu, para mahasiswa bisa memiliki pengalaman secara utuh ketika betul-betul memanfaatkan kesempatan PPL.

Bapak Dr. Junaidi Abdillah, M.Si, selaku Dosen Lapangan dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih kepada pimpinan Pengadilan Agama Boyolali yang sudah menerima peserta PPL UIN Walisongo Semarang dengan baik.“Terima kasih atas bimbingan, pendampingan praktik pembelajaran, dan mohon maaf bila selama mahasiswa UIN Walisongo Semarang PPL di Pengadilan Agama Boyolali banyak kekurangan dan kekeliruan,”ujarnya.

Dalam acara tersebut, Muhammad Ferdian Qudhori perwakilan mahasiswa PPL menyampaikan bahwa banyak hal yang bisa mereka dapatkan selama PPL di Pengadilan Agama Boyolali ini. “Terimakasih kepada Bapak Ketua, Bapak Mentor seluruh aparatur Pengadilan Agama Boyolali yang telah membimbing kami selama 2 minggu ini. Tak lupa kami mohon maaf atas kekurangan dan kesalahan, semoga apa yang kami dapatkan selama disini dapat bermanfaat bagi kami untuk kedepannya, aamiin.” ujarnya.

Acara penarikan dan perpisahan mahasiswa PPL UIN Walisongo Semarang di Pengadilan Agama Boyolali  di akhiri dengan penyerahan sertifikat dan cinderamata kepada Pengadilan Agama Boyolali  yang diterima oleh Ketua  Pengadilan Agama Boyolali YM.  Drs. Media Rinaldi, M.A. Acara terakhir ditutup selaku MC oleh Sdr. Faishal Ahmad Romadhani., S.H. dengan mengucap hamdalah bersama-sama sekaligus foto bersama mahasiswa, Dosen Pembimbing dan Jajaran aparatur Pengadilan Agama Boyolali.

Dari kami keluarga besar Pengadilan Agama Boyolali mengucapkan “selamat dan sukses  untuk mahasiswa Fakultas Syariah dan Hukum UIN Walisongo Semarang untuk selalu mengembangkan potensi sesuai dengan cita-cita Tri Dharma Perguruan Tinggi  Mahasiswa. (FAR)

PA Boyolali (PASTI)

 

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Boyolali

Jl. Solo - Semarang Km. 23 Mojosongo 57322 

Kabupaten Boyolali Provinsi Jawa Tengah

Telp. (0276) 321014,  Fax. (0276) - 321599

Website : www.pa-boyolali.go.id

Email : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Instagram : pa_boyolali

Tautan Aplikasi