CPNS PA Boyolali Paparkan Seminar Rancangan Aktualisasi Secara Online

Ditulis oleh Ardhika Sukmasakti H. on .

Ditulis oleh Ardhika Sukmasakti H. on . Dilihat: 261

CPNS PA Boyolali Paparkan Seminar Rancangan Aktualisasi Secara Online

 

Boyolali, 23 Oktober 2024 – Dua Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pengadilan Agama Boyolali yaitu Nita Octaviani, S.H. dan Anis Khairiyah, S.H. melaksanakan Seminar Rancangan Aktualisasi Latsar CPNS yang dilaksanakan secara daring melalui Zoom Meeting. Acara ini diselenggarakan oleh Mahkamah Agung Republik Indonesia dengan metode blended learning, melibatkan sesi daring dan tatap muka. Bertindak sebagai mentor untuk mendampingi dari masing-masing CPNS yaitu Panitera Muda Hukum PA Boyolali Isti Wajinah, S.H. dan Panitera Muda Gugatan PA Boyolali Mubarok, S.H.

Adapun seminar rancangan aktualisasi ini merupakan salah satu tahapan yang harus dipenuhi seorang Calon Pegawai Negeri Sipil selama menempuh pendidikan dan pelatihan dasar sebelum diangkat menjadi Pegawai Negeri Sipil. Para mentor yang ditunjuk memberikan bimbingan, arahan, dan motivasi kepada peserta untuk memastikan mereka memahami tugas dan tanggung jawab sebagai Abdi negara. Pelatihan ini bertujuan membentuk karakter PNS yang profesional, berintegritas, dan mampu menjalankan nilai-nilai yang diamanatkan oleh Mahkamah Agung.

Program Latsar CPNS menggunakan metode blended learning yang memadukan pembelajaran daring dan praktik langsung di unit kerja masing-masing. Selama pelatihan, mentor juga mengevaluasi kinerja peserta dalam hal kemampuan teknis serta sikap yang ditunjukkan selama pelaksanaan Latsar. Evaluasi ini menjadi bagian penting untuk memastikan kesiapan CPNS dalam menjalankan tugasnya di lingkungan peradilan.

Diharapkan, dengan berjalannya kegiatan ini, para CPNS dapat menyerap ilmu dan pengalaman yang bermanfaat dari para mentor. Ilmu tersebut akan menjadi bekal penting bagi perjalanan karier mereka sebagai pegawai negeri yang berintegritas dan kompeten dalam menjalankan tugas di masa depan. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi upaya Mahkamah Agung dalam mencetak sumber daya manusia yang unggul di lingkungan Peradilan Agama.

 

_PA Boyolali PASTI_

Profesional, Akuntabel, Sinergi, Transparan, Integritas

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Boyolali

Jl. Solo - Semarang Km. 23 Mojosongo 57322 

Kabupaten Boyolali Provinsi Jawa Tengah

Telp. (0276) 321014,  Fax. (0276) - 321599

Website : www.pa-boyolali.go.id

Email : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

          Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Instagram : pa_boyolali

Tautan Aplikasi