Rapat pembinaan dan persiapan Surveillence APM serta ZI PA Boyolali

Ditulis oleh Muhammad Makhrus on .

Ditulis oleh Muhammad Makhrus on . Dilihat: 10599

Rapat pembinaan dan persiapan  Surveillence APM serta ZI PA Boyolali

Selasa, 15 September 2020 bertempat di ruang sidang Pengadilan Agama Boyolali, Ketua Pengadilan Agama Boyolali, beserta Wakil Ketua, Hakim, Panitera, Sekretaris, pejabat struktural/fungsional,  seluruh pegawai dan PPNPN Pengadilan Agama Boyolali menyelenggarakan rapat pembinaan sekaligus konsolidasi  terkait dengan persiapan menghadapi surveillance APM yang dijadwalkan pada bulan Oktober 2020 ini, serta kesiapan seluruh komponen Pengadilan Agama Boyolali dalam menyongsong TPN Pembangunan Zona Integritas (ZI).

Rapat ini dibuka oleh Sekretaris  PA. Boyolali Fitri Sayekti, ST, SH, MM pada pukul 14.00 WIB dengan mengungkapkan beberapa agenda penting yang harus terlaksana tahun ini yang dilanjutkan dengan penyampaian pembinaan dari Ketua Pengadilan Agama Boyolali Muhammad Razali, S.Ag, SH, MH terkait dengan peningkatan kinerja Pengadilan Agama Boyolali. Ada beberapa catatan penting beliau yang harus jadi perhatian dan segera ditindaklanjuti terutama terkait dengan masalah SIPP. Semua harus berkomitmen melakukan perubahan, baik perubahan pola pikir maupun budaya kerja, dalam penyampaiannya Ketua PA Boyolali juga mengingatkan segenap aparatur  PA Boyolali untuk meningkatkan semangat kebersamaan  dan  menjalin komunikasi yang baik. Dengan Komunikasi yang baik, semangat kebersamaan, Insya Allah tiga agenda penting PA Boyolali  di akhir tahun ini  yakni penilaian Pembangunan Zona Integritas, Akreditasi Penjaminan Mutu dan persiapan pindah ke gedung baru dapat terlaksana dengan baik dan sesuai harapan. Dalam kesempatan ini beliau juga meminta  setiap pegawai untuk selalu disiplin melaksanakan tupoksinya, menjaga kebersihan meja kerja, toilet, dan semua area di lingkungan Pengadilan Agama Boyolali.

Selanjutnya Wakil Ketua PA. Boyolali Fakhrurazi, S.Ag, MHI selaku Ketua Zona Integritas dan Ketua TPM meminta kepada para penanggungjawab pada APM untuk segera mengupdate Eviden karena ada Promosi dan mutasi pegawai yang mengakibatkan  perubahan pejabat  demikian juga  dengan tim  Pembangunan Zona Integritas untuk selalu mengupdate dan menginput seluruh Eviden Kedalam Portal Zona Integritas. Demikian juga halnya dengan Website PA Boyolali sebagai pintu gerbang informasi harus senantiasa update. Selanjutnya beliau mengharapkan setiap koordinator  area ZI dan APM beserta tim bisa menuntaskan apa yang menjadi tanggung jawabnya sesuai target yang telah ditetapkan. Kita semua berharap Pengadilan Agama Boyolali dapat mempertahankan predikat A excelent pada surveillance Akreditasi Penjaminan Mutu (APM) tahun ini dan meraih predikat Zona Integritas.

Pada kesempatan itu pula Panitera PA Boyolali  juga menyampaikan kepada bagian Kepaniteraan agar segera mempersiapkan dokumen-dokumen APM sesuai bagian masing-masing, baik itu Panitera muda, Panitera Pengganti maupun JSP.

Dalam rapat  ini, komunikasi dua arah terjadi karena secara bergantian peserta rapat memberikan saran dan tanggapannya yang langsung ditanggapi oleh Ketua PA. Boyolali.

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Boyolali

Jl. Solo - Semarang Km. 23 Mojosongo 57322 

Kabupaten Boyolali Provinsi Jawa Tengah

Telp. (0276) 321014,  Fax. (0276) - 321599

Website : www.pa-boyolali.go.id

Email : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

          Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Instagram : pa_boyolali

Tautan Aplikasi